Dampak Negatif Internet Kepada Sosial


Dewasa ini  teknologi  internet semakin berkembang  dengan  pesatnya.  salah satunya ditandai  dengan  makin mudahnya mengakses internet . Dimana internet telah menjadi  bagi an kehidupan masyarakat. "Berdasarkan data statistic, pengguna internet di Indonesia sudah mencapai 45 juta, diantaranya 64 persen adalah generasi muda, "tandasnya.
Untuk menghadapi berbagai dampak ataupun potensi negatif dari penyalahgunaan internet ataupun kontennya, lanjutnya, diperlukan upayapemah aman  dan kesiapan masyarakat se hingga  kehadiran internet digunakan kearah yang positif se hingga  perlu dilakukan upaya untuk meminimalisir dampak negatif melalui peningkatan kualitas dan kuantitas konten lokal yang positif. "Tindakan dengan pendekatan, permintaan ataupun perintah melakukan pemblokiran bukanlah suatu tindakan yang efektif,  karena  membutuhkan kecakupan sumber daya yang relatif mahal dan rentan di salah gunakan untuk meredam kebebasan berekspresi di internet , "ungkapnya. Tetapi, dituturkannya,  dibutuhkan tindakan bagaimana mengedepankan kebebasan berekspresi dan berinformasi di internet  secara  aman , nyaman  dan bijak dengan pendekatan swa-sensor ditingkat individu atau  keluarga  seiring dengan upaya peningkatan pertumbuhan konten lokal yang berkualitas melalui cara komunikasi, sosialisasi, edukasi dan advokasi. "Kementrian Komunikasi dan Informatika RI, telah memprogramkan upaya untuk mencegah konten internet  yang negative melalui sosialisasi program internet  sehat  dan  aman  (INSAN)  yang  dapat  dilihat dari situsnya www.insan.or.id yang di dalamnya ter dapat  berbagaimacam informasi bagaimana cara menggunakan internet  secara  sehat  dan  aman , "urainya. Ditam bahkan ,  sebagai tindakan nyata untuk mempercepat penyebaran informasi  tentang  program INSAN kepada masyarakat, maka Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Direktorat Pemberdayaan Informatika Kementrian Kominfo bekerjasama dengan  pemerintah Provinsi Papua melalui Dinas Pengelolaan teknologi Informasi dan Komunikasi (DPTIK)  sebagai instansi tehnis yang bertanggung jawab atas perkembangan teknlogi internet  dan Dinas Pendidikan dan Pengajaran memandang penting untuk melaksanakan sosialisasi kepada generasi muda khususnya siswa-siswi SLTP/SLTA. "Diharapkan melalui sosialisasi ini, masyarakat  dapat  memahami dan membangun presepsi serta tanggung jawab sosial yang sama terhadap ancaman dampak negatif se hingga  mampu memanfaatkan penggunaan internet kearah positif dan menciptakan generasi muda yang  sehat  dengan memberikan informasi  tentang  citra internet  sebagai media pembelajaran dan wujud sosialisasi ini sebagai tanggung jawab sosial dari  pemerintah pusat dan  pemerintah daerah kepada masyarakat, "terangnya.  (dee/roy)

GejalaKecanduan internet
Kecanduan internet disebut sebagai  Internet Addiction Disorder (IAD) . Berikut ini beberapa tanda-tanda umum kecanduan internet  yang disebutkan oleh Stephen Juan, Ph. D. Seorang antropolog di University of Sydney dan ada beberapa penambahan dari saya, antara lain: 1. Lupa waktu , Selalu ingin menghabiskan  lebih  banyak waktu di internet se hingga  akan menguras waktu efektif yang ada. 2.  jika  tidak menggunakan internet , muncul gejala-gejala penarikan diri seperti perasaan stress, kecemasan, gelisah, mudah tersinggung, bergetar, menggigil, gerakan mengetik tanpa sadar, obsesif,  hingga  berkhayal atau bermimpi mengenai internet. 3.  jika  terhubung dengan  internet , gejala-gejala penarikan diri tersebut akan hilang ataupun berkurang. 4. Mengakses internet  lebih  lama dari  yang diniatkan. 5. Cukup banyak porsi kegiatan yang digunakan untuk aktivitas terkait internet, termasuk e-mail, browsing,  dan chatting. 6. Mengurangi kegiatan penting, baik dalam pekerjaan, sosial atau rekreasi,  demi  menggunakan internet.  yang ada dalam pikirannya hanya internet  dan  internet ,  bahkan  ketika dia sedang belajar, bermain atau  bahkan  sebelum tidur dia pasti berpikiran pada internet. 7. Hubungan sosial, pekerjaan, atau pendidikan terancam terganggu. Hal ini terjadi karena penggunaan internet  yang ber lebih an se hingga  orang yang kecanduan internet  tidak mempunyai waktu  untuk berinteraksi atau mengerjakan hal lain yang sebenarnya bermanfaat. Biasanya sifat orang yang kecanduan internet  lebih  tertutup,  karena dia  lebih  sering berada pada dunianya sendiri dan jarang berinteraksi dengan orang lain. 8. internet digunakan untuk melarikan diri dari perasaan bersalah, tak berdaya, kecemasan, atau depresi. 9. Menyembunyikan penggunaan internet  dari  keluarga  atau teman. 10. Berani mengorbankan apapun  demi  koneksi internet, contohnya dia berani mencuri uang  demi  internet, ada juga  yang membunuh hanya  demi  koneksi internet. Saya juga dulu selalu mengorbankan uang jajan  demi  internet, jadi saya tidak pernah jajan hanya  demi  koneksi internet. 11. Kurang peka terhadap keadaan sekitar, selain itu karena kurang gerak maka biasanya orang yang kecanduan internet dimungkinkan  lebih  mudah terjangkit berbagai penyakit. Contoh Kasus nyata yang disebabkan Oleh Kecanduan internet

Banyak kasus yang  dapat  kita lihat ketika seseorang sudah terjangkit kecanduan internet , memang kalau seseorang sudah masuk dunia ini banyak sekali godaan yang muncul dari mulai informasi yang baik  hingga  yang  tidak baik, banyak orangtua yang mengeluhkan karena anaknya keranjingan game online,  tidak hanya khawatir akan kebiasaan anaknya tapi karena bermain game online yang  tidak wajar dapat mengganggu keuangan keluarga . Beberapa contoh kasus lainnya: 1. Dibandingkan jaringan listrik, orang di Inggris lebih memilih koneksi internet.  mereka mengaku selalu gelisah jika  tidak ada koneksi internet . menurut mereka koneksi internet  lebih penting dari pada jaringan listrik itu sendiri. 2. DiBeijing-China, Wang seorang ABG yang kecanduan internet menikam ibunya hingga tewas karena sang ibu menolak memberikan uang untuk pergi kewarnet.  bahkan ketika ayahnya datang, Wang langsung menikam ayahnya walaupun tidak  sampai tewas. Belakangan ini Wang memang sedang kecanduan internet . Berjam-jam diahabiskan setiap harinya hanya demi berinternet. 3. Masih di China, Seorang istri tega memotong tangan suaminya karena suaminya melupakan janjinya untuk tidak kecanduan berinternet lagi. Sang suami memang sering asyik ber Chating  dengan gadis gadis cantik di internet  hingga dia lupa mengurus keluarganya. 4. Sekitar 4 juta remaja di China kecanduan Gameonline yang  tidak  sehat sehingga  mereka keasyikan menghabiskan  waktunya diwarnet gameonline dari pada bermain di dunia nyata. Hal ini membuat prihatin kebanyakan orang,  karena kecanduan internet  dapat menyebabkan kepekaan seseorang terhadap kehidupan sosialnya berkurang.  sebagai respon terhadap hal ini, Sebuah komite diparlemenpun meminta pengawasan yang  lebih ketat terhadap game internet  yang dinilai punya kontenilegal atau tidak pantas seperti menampilkan kekerasan, pornografi dan  bahkan game yang  tidak patriotik.  juga dianggap perlu adanya teknologi  yang bisa memutus otomatis permainan game jika orang sudah terlalu lama bermain. Penyebab Kecanduan internet Seorang pakar psikolog di Amerika David Greenfield, menemukan sekitar 6% dari pengguna internet mengalami kecanduan. Orang-orang tersebut mengalami gejala yang sama dengan kecanduan obat bius,  yaitu lupa waktu  dalam berinternet. Kemudahan yang ditawarkan dunia broadband telah menciptakan budaya baru yaitu jawaban instan ( melalui mesin cari di internet ) . Sebuah galaksi informasi yang hanya perlu satu kali klik,  dan membuat manusia sangat tergantung, "ujar psikolog, Dr. David Lewis. Kebanyakan orang yang kecanduan internet ini di karenakan mereka menemukan kepuasan di internet,  yang  tidak  mereka  dapatkan di dunia nyata. Kebanyakan mereka terperangkap pada aktivitas negatif seperti chatting, games, judi dan sex online. Walaupun adabeberapa aktifitas positif yang menyebabkan kecanduan seperti blogging, social networking (facebook, friendster, myspace) ,  dan lainnya.  mereka  yang kecanduan internet seakan akan hidup di dunianya sendiri,  karena apa yang  mereka
Inginkan selalu disediakan internet. Sehingga  mereka akan merasa kehilangan & gelisah jika  tidak ada koneksi internet . 
READ MORE - Dampak Negatif Internet Kepada Sosial

Tugas1

Program Studi: S1/B - Teknik Informatika
Jauhnya Dari Keluarga dan Saudara
Dibuat untuk memenuhi tugas mata kuliah 
Pengantar Teknologi Informasi


Dosen:
Dwi Syafiroh Utsalina, S.Kom
Oleh:
Endra Santoso {12.52.0009}
(Anggota dari kelompok 2)
READ MORE - Tugas1

Designed by Posicionamiento Web | Bloggerized by GosuBlogger | Blue Business Blogger